Sudah dua minggu perjalanan SMANSA EXPO 2013 berjalan. Sabtu tanggal 26 Januari 2013 penutupan expo sekaligus pembukaan perhelatan Gelar Seni (GS) dimulai dalam sehari. Acara dilangsungkan di lapangan kampus SMANSA BEDA. Dihadiri oleh para tamu undangan diantaranya Kepala Dinas Pendidikan, Camat Citamiang,para alumni, serta seluruh siswa-siswi SMANSA. Acara GS dibuka dan SMANSA Expo 2013 di tutup langsung oleh Bapak Ayep selaku kepala Dikbud Kota Sukabumi.
Dalam sambutannya Bapak Kepala Dikbud mengatakan bahwa sudah saatnya para siswa harus mampu berkreasi baik di bidang oleh raga maupun bidang seni. Mengisi waktu luang dengan melakukan kegitan dalam dua bidang itu diyakini akan mengurangi tawuran antar remaja yang sedang marak terjadi sekarang ini.
Post a Comment